Wisata Pulau Pari - Misteri Pantai Pasir Perawan



Wisata Pulau Pari - Pantai pasir perawan di Pulau Pari menyimpan sejumlah misteri, antara lain yaitu asal usul nama pantai pasir perawan.

Alkisah, Sekitar kurang lebih 35 tahun yang lalu bermainlah dua orang bocah di pantai Pulau Pari, pantainya rimbun dengan rumput ilalang dan semak, serta banyak ditemukan pohon pandan berduri dan pohon Kelapa.

Pada saat itu, mereka melihat seekor burung gagak hitam yang terbang mendekati mereka. Burung gagak itu hinggap tidak jauh dari mereka. Dua orang anak kecil ini masih acuh sambil bermain di pesisir pantai sambil mencari kerang-kerangan. 

Tidak lama kemudian, burung gagak itupun terbang mendekati mereka dan mengangkat salah seorang anak kecil tersebut, burung gagak itupun terbang dan tak pernah kembali.

Dua orang anak kecil itu merupakan anak perempuan yang tentu saja masih perawan. Sehingga dinamakanlah pantai itu menjadi Pantai Perawan, yang merupakan pantai tempat anak perawan yang hilang.

Anak kecil yang seorang lagi melapor ke warga bahwa temannya dibawa burung gagak, warga sudah mencoba mencari kemanapun tapi hasilnya tetap nihil. Saksi mata (anak kecil) tersebut sampai sekarang masih hidup dan tinggal di Pulau Pari.

Disamping cerita misteri di atas, memang tidak bisa kita pungkiri bahwa Pantai pasir perawan di Pulau pari memang masih perawan. yang baru di ambil keperawanannya oleh para wisatawan yang berkunjung ke Pulau Pari pada dua tahun terakhir ini.


Travel Pulau Seribu Updated at: 11.24